Awal Oktober, Presiden Joko Widodo Dijadwalkan Resmikan Dua Proyek Strategis Nasional di Bengkulu

Bengkulu malboronews.com Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Bengkulu Tejo Suroso mengatakan, Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan meresmikan Proyek Nasional Trans Enggano Bengkulu Utara dan SPAM Regional Benteng Ķobema awal Oktober mendatang.

“Memang Presiden Joko Widodo bahwa di bulan Oktober (Awal) itu akan meresmikan Trans Enggano (Bengkulu Utara), SPAM Regional Benteng Kobema yang merupakan proyek strategis nasional di Provinsi Bengkulu,” kata Tejo Suroso.

Kadis PUPR Provinsi Bengkulu Tejo Suroso berharap, dua pekerjaan proyek strategis nasional tersebut nantinya dapat selesai pada bulan September. Dan, bulan Oktober presiden dapat meresmikannya secara langsung.

“Makanya baik dari Kementerian dan Pemerintah Provinsi Bengkulu mendukung pekerjaan itu dapat selesai pada September dan Oktober awal pak Presiden dapat meresmikannya,” tutup Tejo Suroso.

Untuk diketahui, Pembangunan jalan Trans Enggano Bengkulu Utara serta pembangunan SPAM Regional Benteng Kobema bersumber dari anggaran APBN yang ditargetkan harus selesai sebelum akhir tahun ini. [Tedi]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *